kesehatan
Rambut sehat memerlukan asupan nutrisi yang baik. Kurangnya asupan
protein dan vitamin dapat membuat rambut rontok, kusam, kemerahan,
berketombe, dan akhirnya rontok. Ingat, vitamin dan zat gizi berperan
dalam menunjang kekuatan dan kesehatan rambut. Vitamin B kompleks,
misalnya, jika asupannya kurang dapat menyebabkan rambut kusam, juga
tumbuh suburnya ketombe. Sedangkan vitamin C dapat menjaga kekuatan akar
rambut. Ingat akar rambut berperan dalam kesehatan rambut secara
keseluruhan. Lewat akarlah, semua zat gizi diserap dan disalurkan ke
rambut. Kurangnya zat besi juga berisiko menimbulkan kerontokan rambut.
Zat belerang juga berperan dalam memberikan kilau pada rambut. Kandungan
zat gizi ini dapat ditemukan pada ikan, telur, dan lain-lain. Sedangkan
lemak berperan dalam menjaga kekuatan rambut, disamping kilau rambut.
Saeful Imam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar